Ilustrasi Seismograf Pengukur gelombang seismik dari
gempa (sumber : ngopibareng.id)
Maduraday.com, MAMASA –
(09/11/2018) Tiga gempa yang berlangsung dalam waktu 22 menit mengguncang
Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat pada Jumat (9/11/2018). Informasi yang
disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) di twitter
melalui akun resminya @infoBMKG.
Gempa pertama terjadi pada pukul 11.16 WIB dengan kekuatan
2.6SR. Gempa pertama berpusat di 20
kilometer arah Tenggara Mamasa. Berselang 9menit, tepatnya pukul 11.25 WIB,
gempa berkekuatan 3,2SR kembali mengguncang Mamasa. Gempa kedua ini berpusat di
4 kilometer arah Timur Laut Mamasa. Gempa ketiga mengguncang selang 13 menit
dari gempa kedua tepatnya pukul 11.38 WIB berkekuatan 3,2 SR yang berpusat 14
kilometer arah Barat Daya Mamasa. Ketiga gempa ini dirasakan lemah di wilayah
Mamasa.
“12.035 jiwa
masyarakat Mamasa mengungsi mengantisipasi gempabumi. Pusat gempa di darat
berasal dari sesar Sadang. Gempa terjadi beruntun menyebabkan masyarakat
memilih mengungsi di lapangan. Tidak ada korban jiwa hingga saat ini.” Ujar
Sutopo Purwo Nugroho selaku Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB melalui
akun twitternya @Sutopo_PN.
Sejak Rabu (8/11/2018), Kabupaten Mamasa sudah
diguncang gempa berkekuatan 5,2 SR yang berupusat 9 kilometer arah Tenggara
Mamasa. Namun, menurut informasi dari BMKG bahwa gempa tidak berpotensi
tsunami. (AP)
0 Komentar